SUARA INDONESIA HALMAHERA

Dandim Ternate Ingatkan Anggota TNI Jaga Netralitas

- 12 November 2020 | 19:11 - Dibaca 757 kali
TNI/Polri Dandim Ternate Ingatkan Anggota TNI Jaga Netralitas
Dandim Ternate Letnan Kolonel R Moch Iskandarmanto

TERNATE - Komandan Kodim 1501 Ternate, Letnan Kolonel R Moch Iskandarmanto menegaskan prajurit TNI Angkatan Darat di Kota Ternate wajib menjaga netralitas TNI dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 09 Desember 2020.

“Setiap prajurit TNI anggota Kodim 1501 Ternate harus menjaga netralitas selama tahapan Pilkada," ujar Iskandarmanto kepada Suara Indonesia usai latihan simulasi penanggulangan bencana alam di lapangan Basarnas, Kastela Ternate, Selasa (11/11/2020).

Penegasan tersebut sesuai intruksi petinggi TNI dan intruksi Danrem 152 Babullah, Imam Sampurno beberapa waktu lalu.

Ia menegaskan jika ada prajurit TNI yang ketahuan terbukti tidak menjaga netralitas di Pilkada maka akan ditindak tegas sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Menurut Dandim sanksi bervariasi paling ringan tindakan administratif yaitu penundaan yang menjadi haknya seperti penundaan sekolah maupun penundaan kenaikan pangkat.

Ia pun mengklaim sejauh ini belum ada satupun prajurit TNI yang melanggar netralitas TNI dalam tahapan pilkada.

“Sesuai dengan tugas pokok aparat gabungan TNI-Polri bersinergi untuk menjaga Kamtibmas selama tahapan pilkada agar dapat berjalan dengan lancar dan aman. Saya tekankan kepada anggota tidak ada yang boleh terlibat dalam berpolitik karena sudah jelas bahwa TNI Netral. Netralitas TNI adalah harga mati,” tegas orang nomor satu di Kodim 1501 Ternate ini.

Menurutnya sikap Netral dalam momen politik bagi TNI sudah tidak bisa ditawar lagi, dia terus mengingatkan anggotanya untuk tidak macam-macam. Jika nantinya diketahui ada anggotanya yang berlaku tidak netral seperti terlibat mendukung salah satu pasangan calon kepala daerah maka sanksi berat sudah menanti. 

“Jika ada yang tidak netral, konsekuensinya sangat amat berat,” tandasnya. (uci)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya